Fungsi Xilem dan Floem: Pengertian dan Perbedaan

Fungsi Xilem dan Floem 

A. Pengertian Xilem dan Floem 

xilem merupakan jaringan pada tumbuhan yang berfungsi untuk mengangkut air dari akar menuju daun. xilem adalah jaringan yang sangat kompleks dan terdiri dari bermacam sel. pada umumnya jaringan ini terdiri dari sel mati yang tebal mengandung lignin.
xilem juga disebut sebagai jaringan pembuluh kayu yang juga berfungsi sebagai jaringan penguat.



floem merupakan sebuah jaringan pengangkut pada tumbuhan yang berfungsi sebagai menyalurkan hasil fotosintesis dari daun menuju seluruh bagian tumbuhan.hasil fotosintesis itu berguna untuk proses pertumbuhan pada tumbuhan.
jaringan floem terdiri dari beberapa unsur yaitu parenkim floem, sel pengantar, sel albumin, serat-serat floem dan unsur tapis.


B. Fungsi dari Xilem dan Floem 

xilem atau jaringan kayu yang berfungsi sebagai mengangkut air dan garam mineral sedangkan floem atau jaringan tapis merupakan jaringan pembuluh yang berfungsi mengangkut hasil fotosintesis dari daun keakar.

jaringan yang ada pada tumbuhan

  • jaringan pembuluh terdiri dari xilem dan floem
  • jaringan epidermis atau jaringan yang berfungsi sebagai pelapis pertumbuhan tumbuhan. 
  • jaringan meristem merupakan jaringan yang aktif sebagai pembelah yang menghasilkan sel-sel baru.
  • jaringan penguat terdiri dari sel-sel yang tebal dan kuat dan berfungsi sebagai penyongkong badan tumbuhan. 

C. Perbedaan Xilem dan Floem 

ada beberapa perbedaan dari xilem dan floem, berikut perbedaanya:
  • xilem berdinding sel tipis sedangkan floem berdinding sel tebal.
  • floem terbuat dari sel-sel hidup sedangkan xilem terbuat dari sel-sel mati.
  • floem terbuat dari selulosa sedangkan xilem terbuat dari lignin (selulosa keras)
  • permeabilitas dinding sel floem adalah permeabel sedangkan xilem adalah impermeabel.
  • pada floem terdapat sitoplasma sedangkan xilem tidak terdapat sitoplasma. 
  • floem berfungsi mengangkut hasil fotosintesis keseluruh tubuh tumbuhan sedangkan xilem berfungsi untuk mengangkut air dan unsur hara mineral dari akar kedaun
  • arah aliran floem keatas dan kebawah sedangkan xilem keatas saja. 
  • jaringan yang menyertai floem adalah jaringan sel pengiring sedangkan xilem adalah jaringan serabut
 Nah, jadi begitulah artikel saya mengenai xilem dan floem. semoga artikel ini bisa membantu anda dan semoga bermanfaat untuk anda. terimakasih

0 Response to "Fungsi Xilem dan Floem: Pengertian dan Perbedaan"

Post a Comment